Rabu, 15 Agustus 2007

JARI MANIS

Kenapa Cincin Pernikahan Harus Ditaruh di Jari Manis?...
kenapa gak ditaruh di jari lainnya?
Misal di jari tengah, telunjuk, kelingking ato jempol???

Berikut ada sebuah perumpamaan yang indah tentang:
Why wedding ring should put on the fourth finger?

Boleh percaya boleh gak, tapi ada yang beranggapan ini adalah salah satu bukti Kebesaran Sang Maha Pencipta
Konon cerita berikut berasal dari sebuah kutipan dari China

Yuuukkkk kita kemon ikutin langkah-langkah berikut :

1. Pertama, tunjukkan telapak tangan anda, jari tengah ditekuk ke dalam (lihat gambar)

2. Kemudian, 4 jari yang lain pertemukan ujungnya.

3. Permainan dimulai, 5 pasang jari tetapi hanya 1 pasang yang tidak terpisahkan.

4. Cobalah membuka ibu jari anda, ibu jari mewakili orang tua, ibu jari bisa dibuka karena semua manusia mengalami sakit dan mati. Dengan demikian orang tua kita akan meninggalkan kita suatu hari nanti.

5. Tutup kembali ibu jari anda, kemudian buka jari telunjuk anda, jari telunjuk mewakili kakak dan adik anda, mereka memiliki keluarga sendiri, sehingga mereka juga akan meninggalkan kita.

6. Sekarang tutup kembali jari telunjuk anda, buka jari kelingking, yang mewakili anak2. cepat atau lambat anak2 juga akan meninggalkan kita.

7. Selanjutnya, tutup jari kelingking anda, bukalah jari manis anda tempat dimana kita menaruh cincin perkawinan anda, anda akan heran karena jari tersebut tidak akan bisa dibuka. Karena jari manis mewakili suami dan istri, selama hidup anda dan pasangan anda akan terus melekat satu sama lain.

Mo mencoba???? Silahkan sajaaa..... :)

Posted by @ Bunda Ofa - 2007
(From Forward Email)

6 komentar:

Anonim mengatakan...

Tapi cincin nikahku nggak kuletak di jari manis lho Bund....lha nggak punya cincin nikah tuh ..hiks..

bundanya i-an mengatakan...

wah ada-ada aja...
tapi bun.. aku ngak punya cincin kawin.. aku nggak mawu sih alasannyagak suka asesories... mending mentahnya aja...he..he... dasar mata duitan yah...

icHaaWe mengatakan...

hihi ada2 aja deh...
aku sekarang dah lepas cincin kawin..gara2 dsh kekecilan ... suamiku beliin satu lagi ..kegedean... sekarang dipasang dijari tengah ...gimana duong????

Anonim mengatakan...

wah aku bacanya langsung kupraktekin neh...hihi...
btw, cincin kawinku di jari manis tangan kanan, tapi krn sekarang mulai gendut jd sempit tuh cincin di tangan, alamat aku lepas, jadinya kaya gadis lagi ga pake cincin kawin hihi...

Sekarani mengatakan...

kalo aku sambil baca sambil praktek tp pas liat jari manisnya kok cincinku nggak ada ya...eh mang dah lama nggak ada coz sekarang cincinnya kebesaran..biznya aku tambah kurus

Anonim mengatakan...

Langsung aku cobain ternyata benar. Emang begitu ya?